Detaksumbar.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat melakukan penelusuran terkait beredarnya salah satu video Bupati Pesisir Selatan yang viral dimedia sosial (Medsos) facebook terkait pernyataan terang-terangan medukung Calon Persiden (Capres) Joko Widodo atau Jokowi.
Dalam video berdurasi 40 detik yang beredar tersebut, Hendrajoni menegaskan kepada penerima bantuan saat serah terima mengatakan, “dari mana bantuan ini,” ujarnya, dengan balas jawab “dari Joko Widodo,” dijelaskan.
Ketua Bawaslu Pessel, Erman Wadison mengatakan, pihaknya masih dalam melakukan penulusuran terkait video tersebut. Belum, diketahui ada indikasi pelanggaran, Bawaslu mesti harus menelusuri sumber video tersebut.
“Kita sedang penelusuran informasi dari masyarakat tentang video tersebut. Karena untuk menindaklanjuti, kita butuh pengakajian,” terang Erman Wadison.
Menurutnya, terkait peredaran video tersebut, pihaknya belum bisa memastikan ada dugaan pelanggaran di dalamnya. Karena, untuk menindaklanjuti harus butuh klarifikasi dari pihak bersangkutan.
“Persoalan indikasi (dugaan pelanggaran) harus melalui kajian terlbeih dahulu. Inikan informasinya model ini (video) dengan jabatan beliau, sebagai pejabat daerah. Dan ini akan kita tindaklanjuti sesuai ketetuan Bawaslu,” terangnya.